Berikut ini adalah contoh sederhana penggunaan fungsi vlookup untuk menghitung biaya sewa kamar. Dalam contoh ini saya membuat tabel kerja dan tabel referensi dibuat beda sheet.
Data baku yang saya peroleh dari teman adalah seperti di bawah ini
1. Untuk memudahkan menyelesaikan masalah di atas, maka pada sheet1 dibuat tabel kerja sebagai berikut:
(Sel dengan background hijau adalah data input No urut, ID, dan nama pemesan)
(Sel dengan background coklat diisi dengan formula)
2. pada sheet2 buat tabel referensi seperti di bawah ini
3. Aktifkan sheet1. Buat formula berikut:
pada sel D4 ketik :
=VLOOKUP(B4,Sheet2!$A$4:$D$12,2,0)
pada sel E4 ketik:
=VLOOKUP(B4,Sheet2!$A$4:$D$12,3,0)
pada sel F5 ketik:
=VLOOKUP(B4,Sheet2!$A$4:$D$12,4,0)
pada sel H5 ketik:
=F4-G4
Hasilnya seperti gambar di bawah ini
Jika ingin mendownload file excel bisa gunakan link berikut
Sabtu, Juni 06, 2009
Menghitung biaya sewa kamar menggunakan fungsi vlookup di excel 2003
Artikel Komputer Label :
Tutorial Microsoft Excel 2003,
vlookup excel 2003
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
4 comments:
saya kan pemula neh, pliz dong apa itu Macro di Excel, maksih ya.
Setahu saya macro excel adalah serangkaian perintah atau formula yang tersedia/dibuat menggunakan script VBA (Visual Basic for Application).
Biasanya digunakan untuk melakukan otomasi perintah atau formula excel. Anda bisa membuat macro yang tersusun dari beberapa hingga ribuan perintah, dengan hanya sekali klik otomatis excel akan melaukan eksekusi sesuai perintah script yang anda buat di macro.
halo semua...:) sy butuh bantuan nih...
jd saya punya 2 file , file A dan file B
di file A terdapat 2 sheet berisi ttg data pelanggan, di dalam file A terdapat 2 sheet utama, yaitu sheet 1 utk pelanggan tahun 2010 dan sheet 2 utk pelanggan tahun 2011. dimana di tiap sheet terdapat 3 kolom utama , yaitu : kolom 1 utk no register, kolom 2 utk nama pelanggan dan kolom 3 utk alamat pelanggan
di file B adalah utk laporan bulanan dengan hanya ada 1 sheet utama, dimana terdapat 3 kolom utama , kolom 1 utk no register, kolom 2 utk nama pelanggan dan kolom 3 utk alamat pelanggan.
yang mau saya tanyakan adalah, gimana caranya di file B dengan hanya memasukan no register di kolom 1 , maka di kolom 2 akan muncul nama pelanggan dan di kolom 3 akan muncul alamat pelanggan
mohon bantuan dari teman2 semua...:)
mohon jawaban di kirim ke angelicavoc@yahoo.com
terima kasih...
@Anonim
sekedar saran, coba diimport saja data file A (sheet1 dan sheet2) menjadi sebuah sheet baru gabungan kedua sheet tsb di file B misalnya dinamakan sheet hasil import, nanti di file B akan ada 2 sheet , sheet data dan sheet hasil import , formula vlookup di atas sudah bisa diterapkan di sheet data.
Kalau untuk mengakses secara langsung file A dari file B dibutuhkan macro tapi saya tidak terlalu paham tentang script VBA Excel,
Posting Komentar